interview
Lee Min Ho Dikritik Tak Pandai Bahasa Inggris
33 bulan yang lalu
Source by funkorea
Baru-baru ini Lee Min Ho diwawancarai media Amerika, Popternative, untuk promosi drama Apple+, Pachinko. Namun, kemampuan bahasa Inggrisnya justru dikritik oleh penonton.
Beberapa kali Lee Min Ho menjawab dengan bahasa Inggris yang canggung. Bahkan ia juga meminta penerjemah untuk membantunya menerjemahkan ke dalam bahasa Inggris.
Penonton menyayangkan hal tersebut lantaran Lee Min Ho merupakan aktor papan atas Korea Selatan yang seharusnya mampu berbicara bahasa Inggris dengan baik.
Padahal pemeran Kim Sunja yang duduk di sebelahnya dalam wawancara tersebut sangat fasih menjelaskan dengan bahasa Inggris.